Headlines News :
Home » » Air Terjun Sendan Gile

Air Terjun Sendan Gile

Written By Unknown on Oct 18, 2011 | Tuesday, October 18, 2011

 A. Selayang Pandang

Lokasi air terjun yang berada di kawasan Rinjani ini dinamakan Sendang Gila (baca gile), karena menurut cerita, penduduk setempat secara tidak sengaja menemukan air terjun ini kala memburu singa gila yang mengacau di sebuah kampung dan kemudian lari masuk ke hutan. Lokasi wisata yang lebih banyak dikunjungi oleh wisatawan domestik ini memiliki ketinggian kurang lebih 31 meter. Air terjun ini muncul dari atas tebing dan jatuh ke sungai yang ada di bawahnya. Dasarnya relatif datar, sehingga banyak orang yang mandi di bawah air terjun. Ada lokasi air terjun lain di lokasi ini yang bernama Tiu Kelep. Namun karena jarak tempuh dari Sendang Gile memakan waktu (1 jam) dan kondisi jalan yang kurang baik, para wisatawan biasanya lebih memilih cukup mengunjungi air terjun ini.

B. Keistimewaan

Terletak di ketinggian 600m di atas permukaan laut, air terjun ini menawarkan suasana relaks dan damai. Bagi wisatawan yang jenuh dengan hangar-bingar kota, ada baiknya untuk singgah di lokasi wisata ini. Sentuhan alamnya yang tergolong jauh dari nuansa perkotaan, panorama asri dan menawan, serta udaranya yang segar, mampu membawa anda ke dunia yang dapat menghilangkan kepenatan di kepala.
Selain itu, ada hal menarik lainnya yang membuat lokasi ini berbeda. Para penduduk setempat mempercayai bahwa air pada lokasi ini memiliki unsur magis yang bisa membuat seseorang menjadi lebih muda satu tahun dari usianya.

C. Lokasi

Wisata alam ini berada di daerah utara Kabupaten Lombok Tengah, Propinsi Nusa Tenggara Barat. Tepatnya di desa Senaru, kecamatan Bayan. Desa ini berjarak kurang lebih 60 km dari ibu kota Mataram. Lokasi wisata ini masih berada dalam kawasan Gunung Rinjani yang merupakan gunung tertinggi ke-3 di Indonesia.

D. Akses

Untuk menuju ke lokasi air terjun ini diperlukan waktu sekitar 2 hingga 3 jam dengan kendaraan roda empat dari pusat kota Mataram atau Bandara Selaparang. Tidak ada kendaraan umum yang menuju langsung ke lokasi. Karenanya, para wisatawan biasanya menyewa kendaraan di rental-rental mobil yang banyak ditemukan di pusat kota (Mataram atau Cakranegara). Untuk mencapai air terjun, para wisatawan harus berjalan kaki menuruni 315 anak tangga melalui sebuah lembah yang membutuhkan waktu sekitar 15 menit.

E. Harga Tiket Masuk

Untuk masuk ke dalam lokasi air terjun Sendang Gile, para wisatawan tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Harga tiket hanya Rp. 5.000,-.

F. Akomodasi dan Fasilitas Lainnya

Dalam proses pengumpulan data.
Share this article :

0 Komentar:

Total Pageviews

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. PORTAL KAMPUNGAN - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template