Home »
Belajar Bahasa Korea
» Akhiran Dalam Kalimat Bahasa Korea
Akhiran Dalam Kalimat Bahasa Korea
Written By Unknown on Mar 21, 2012 | Wednesday, March 21, 2012
Nah sekarang kita akan mulai belajar akhiran verba dan adjektivanya yang akan bertindak sebagai predikat ya…
Tapi kalian harus tahu dulu ciri2 bahasa korea itu apa dulu….
Bahasa korea itu mirip dengan bahasa jawa…..ada tingkatannya…maksudnya ada bahasa yang sangat sopan istilahnya bahasa tinggi, trus bahasa formal biasa, trus sama bahasa sehari2 yang lebih kasar(istilahnya 반말).
Perbedaan tingkatan itu bisa terlihat dari tata bahasanya, yaitu akhiran verba dan ajektivanya, penambahan –시- (yang ini mungkin nanti2 dipelajari) serta dari pemilihan kata2nya.
Nah akhiran verba dan adjektiva itu ada bermacam-macam…..
-ㅂ니다 / -습니다[-mnida/seumnida]
-아/어/해요[-a/-eo/-haeyo]
-아/어/해[-a/-eo/-hae]
Yang di atas adalah akhiran2 yang akan dipelajari pertama kali saat belajar bahasa korea. Jadi kalo kalian sudah liat bagian kata kerja dan kata sifat dalam bahasa korea, -다-nya harus diganti dengan akhiran-akhiran di atas atau akhiran lainnya.
Jadi kalo kita menengok ke bahasa kita sendiri, ada imbuhan2 yang menyempurnakan arti dari suatu kata….nah, kalo dalam bahasa korea, ada akhiran2 yang memiliki arti yang bermacam2 dam bikin pusing…karena banyak yang mirip….
Dalam berbicara bahasa korea, kalian harus menggunakan akhiran-akhiran di atas. Akhiran2 di atas tidak memiliki arti, digunakan untuk kalimat biasa, maksudnya kalimat berita biasa……dan sebagai present tense.
KatEgorI
Belajar Bahasa Korea
0 Komentar:
Post a Comment