Headlines News :
Home » » Suasana Kampungku yang Terbawa zaman

Suasana Kampungku yang Terbawa zaman

Written By Unknown on Oct 10, 2011 | Monday, October 10, 2011

Kita sering bermain di taman itu. Semua permainan terasa begitu menyenangkan. Kamu selalu tertawa ceria. Semua baik –baik saja.

Dan, tiba –tiba, suatu hari saat bermain di halaman belakang rumahku, kamu berkata kepadaku, “mau bermain sesuatu yang menarik?”.

“Ya, tentu saja. bermain apa?”

“Menghilang”


“Menghilang? Maksudnya bagaimana?”

“Ya, menghilang. Kita suit dulu untuk menentukan siapa yang bermain pertama kali. Misal aku yang menang, maka kamu harus memejamkan matamu dan memberikan waktu kepadaku untuk menghilang. Lalu kamu harus mencariku sampai ketemu. Setelah itu, baru giliran kamu yang menghilang dan aku yang mencarimu”

“Wah, kedengarannya seperti permainan petak umpet atau ‘ucing sumput’ kalau di kampungku dulu. Tapi kan kita tidak bisa menghilang? Maksudmu bersembunyi, begitu ya?”

“Bisa saja disebut begitu. Tapi aku lebih suka menyebutnya sebagai menghilang. Kamu tidak akan melihatku lagi selama beberapa saat –yah, mungkin lebih lama dari itu jika kamu tidak berhasil menemukanku”

“Aku pasti akan menemukanku. Aku akan menemukanmu dengan mudah. Permainan seperti itu tidak terlalu sulit”

“Oya?”

“Kita lihat saja nanti”

Lalu kita pun mulai bermain. Saat ber-suit dengan batu-gunting-kertas, ternyata kamu yang menang. Aku memejamkan mataku, dan –seperti katamu, kamu menghilang. Entah kemana. Tanpa jejak. Suaramu awalnya masih kudengar jelas, menghitung mundur. Lalu makin samar –samar.

Suaramu pun menghilang.

Kamu menghilang.

Aku mencarimu. Kemana –kemana. Tapi aku tak pernah menemukanmu.

Sejak saat itu, kamu menghilang. Bertahun –tahun lamanya, tak pernah kembali lagi. Tak pernah kulihat lagi.

Sampai saat ini. Saat kita sudah dewasa, itu wajah terakhir yang kulihat saat memejamkan mata waktu kita masih kecil. Kamu tak pernah lagi tampak dimana –mana. Seakan langit menyembunyikanmu di balik awan –awannya.

Menghilang.
Share this article :

0 Komentar:

Total Pageviews

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. PORTAL KAMPUNGAN - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template